Urutkan:
Terlaris
20 barang
Rp30.000
Rp324.048
Rp29.900
Rp12.700
Rp40.000
Rp178.000
Foot mask terbanyak dilihat
CINDYNAL FOOT MASK Masker Kaki Foot Peeling Foot Exfloating 35GR Original
|
Rp30.000 |
NA EFERO Exfoliating Foot Mask 1 Pair / Peeling Masker Kaki 1 Pasang / Exfo Pengelupas Kulit Mati Tumit Pecah Kering Footmask
|
Rp7.450 |
Efero Masker Kaki Foot Mask Perawatan Kaki Pecah-Pecah dan Kapalan
|
Rp14.700 |
Guardian Foot Spray Fresh Peppermint 100 ml
|
Rp46.289 |
IBONA IPL Laser Epilator Permanent Hair Removal 990000 Flash
|
Rp324.048 |
PEDIVAC callus remover penghalus kaki tumit pecah foot gerinda
|
Rp97.200 |
Alas Kaki Silicone Gel Anti Slip Sepatu 2PCS Shock Absorb
|
Rp5.000 |
TAFFOMICRON PEMIJAT KAKI ELEKTRIK USB & BATERAI PULSE EMS MUSCLE MASSAGER
|
Rp29.900 |
Efero foot mask Masker kaki Pengelupas kulit mati Perawatan kaki tumit
|
Rp12.700 |
Snake Oil Cream Snake Oil Stick Perawatan Kaki Menyukur dan Menyukur Tangan dan Kaki Perhatian leher Kulit Kering Tangan Cream Body Lotion
|
Rp32.000 |
Data diperbarui pada 22/01/2025 |
Sama halnya dengan bagian tubuh lainnya, berbagai permasalahan juga bisa saja muncul pada area sekitar kulit kaki. Contoh halnya seperti munculnya kapalan, yang disebabkan kulit kaki yang terlalu sering bergesekan dengan alas kaki. Selanjutnya, kulit kaki juga bisa menjadi pecah-pecah dan juga kasar karena terdapatnya berbagai hal. Tentunya, berbagai permasalahan pada kulit kaki bisa sangat mengganggu penampilan Anda, atau bisa juga membuat Anda merasa tidak nyaman karena adanya rasa sakit atau gatal pada bagian tersebut.
Sebagai salah satu solusi cara mengatasinya, Anda dapat menggunakan produk masker kaki atau lebih dikenal dengan istilah foot mask. Foot mask merupakan sebuah produk kecantikan yang digunakan khusus untuk merawat kaki. Foot mask memiliki fungsi untuk melembabkan sehingga membuat kulit lebih halus, terutama pada bagian telapak kaki hingga punggung kaki. Selain berfungsi untuk melembabkan, produk perawatan kaki ini juga dapat mengeksfoliasi (menghilangkan sel kulit mati) pada kulit kaki. Proses eksfoliasi dari pengaplikasian foot mask bisa berlangsung dalam beberapa hari setelah penggunaan. Eksfoliasi memiliki tujuan untuk mengelupas sel kulit mati, yang kemudian menggantinya dengan kulit baru yang halus.
Agar kulit kaki Anda selalu terawat, terjaga kelembabannya, serta kenyal, ada baiknya Anda untuk melakukan perawatan foot mask ini. Untuk memperoleh hasil yang maksimal, Anda harus menggunakan masker kaki ini secara rutin.
Pada dasarnya, masker kaki memiliki fungsi sebagai eksfoliasi kaki serta melembabkan kaki. Setelah pemakaian foot mask tersebut, kaki diharapkan menjadi lebih lembut dan juga halus. Namun, selain itu foot mas memiliki manfaat lainnya, yaitu sebagai berikut:
Pada saat kulit mati terjadi penumpukan, maka hal tersebut dapat menyebabkan terjadinya kapalan. Kulit kaki akan lebih mudah atau beresiko terkena infeksi karena pori-pori yang tersumbat oleh sel kulit mati. Penggunaan masker kaki dapat melindungi kulit kaki Anda dari masalah tersebut.
Foot mask dapat berfungsi untuk membuat Anda memperoleh kaki yang mulus serta halus. Sehingga, akan membuat Anda semakin percaya diri.
Sel kulit mati yang telah menumpuk pada kulit kaki, dapat mengakibatkan terjadinya kulit nyeri dan juga pecah-pecah. Berfungsi sebagai eksfolian, foot mask dapat mengangkat sel kulit mati, serta sanggup menghindarkan Anda dari permasalahan kulit tersebut.
Masker kaki jenis sheet ini merupakan foot mask berupa kantong yang berisi esens. Masker kaki jenis ini sangat mudah untuk digunakan. Cara penggunaan foot mask ini dapat dilakukan dengan cara memasukkan kaki ke dalam masker yang berbentuk seperti kaus kaki ini, selama beberapa menit. Namun, Anda harus bersabar apabila menginginkan eksfoliasi yang sempurna dengan foot mask tipe sheet ini. Foot mask sheet ini sanggup membantu eksfoliasi kulit kaki Anda secara perlahan. Sel kulit mati pada kaki akan mengelupas dengan sendirinya setelah beberapa hari penggunaan foot mask ini.
Penggunaan foot mask tipe krim ini relatif lebih sulit jika dibandingkan dengan foot mask tipe sheet. Bagian kulit kaki harus Anda oles dengan foot mask krim ini secara merata. Selanjutnya, Anda perlu menunggunya hingga kering selama beberapa saat, barulah dibilas dengan air hingga bersih. Namun, foot mask tipe krim ini terbilang lebih cepat dalam membantu proses eksfoliasi, dibandingkan dengan foot mask tipe sheet. Terdapat beberapa produk masker kaki ini, setelah dibilas, maka Anda bisa secara langsung merasakan eksfoliasi pada kulit kaki. Namun, Anda juga harus tetap memperhatikan kandungan yang terdapat di dalam masker kaki tersebut. Hal tersebut dikarenakan kandungan dalam foot mask sanggup mempengaruhi cepat tidaknya proses eksfoliasi pada kulit kaki. Garam epsom merupakan salah satu kandungan dalam foot mask krim yang bisa segera membantu proses eksfoliasi. Garam epsom yaitu garam anorganik, atau lebih dikenal dengan nama kimia magnesium sulfat. Garam epsom ini berbeda dengan garam dapur, garam ini tidak memiliki rasa asin, melainkan pahit. Garam jenis ini sudah sejak lama digunakan pada bidang kesehatan dan juga kecantikan. Akan tetapi, foot mask tipe krim ini sayangnya masih sangat jarang ditemukan di pasaran, baik toko offline ataupun e-commerce di Indonesia.
Terdapat dua jenis foot mask yang akan Anda temukan pada saat ingin memilihnya, yang pertama ada yang berbentuk kantong berisi esens atau biasa disebut dengan foot mask tipe sheet, dan yang satu lagi berbentuk krim. Dari segi kemudahan penggunaannya, foot mask sheet lebih unggul dibanding tipe krim. Cara pengaplikasiannya, Anda cukup memasukkan kaki ke dalam kantong masker tersebut selama beberapa menit. Sedangkan, foot mask tipe krim cara penggunaannya kurang lebih sama seperti masker wajah. Anda cuku mengoleskan foot mask tersebut pada kaki selama beberapa saat ataupun semalaman, setelah selesai barulah bilas dengan air hingga bersih.
Selanjutnya, jika Anda ingin melihat dari segi fungsinya, Anda bisa menemukan foot mask untuk kepentingan eksfoliasi dan yang bukan untuk eksfoliasi. Produk foot mask yang tidak disertai fitur eksfoliasi hanya dapat berfungsi untuk melembabkan, serta memperbaiki bagian kulit yang pecah-pecah. Sedangkan, jika Anda memilih produk foot mask untuk eksfoliasi dalam bentuk kantong atau sheet, Anda bisa merasakan efek pengelupasan sel kulit mati pada kaki, setelah beberapa hari penggunaan. Namun, hal ini berbeda dengan foot mask dengan tipe krim, karena Anda bisa secara langsung merasakan efek eksfoliasi setelah kaki dibilas dengan air bersih. Selanjutnya, Anda bisa memilih foot mask tipe krim yang mengandung garam epsom didalamnya untuk membantu proses eksfoliasi. Jenis garam epsom merupakan garam anorganik atau lebih dikenal dengan nama kimia yaitu magnesium sulfat. Berkat tekstur dari garam epsom ini mampu digunakan untuk proses eskfoliasi.
Sama halnya pada saat Anda menggunakan masker pada wajah, produk foot mask juga memiliki berbagai macam aroma. Khusus bagi Anda yang mempunyai masalah bau pada kaki, Anda dapat memilih foot mask dengan aroma peppermint yang sanggup membuat aroma kaki Anda menjadi lebih segar. Agar bisa mendapatkan sensasi kaki yang lebih segar, Anda juga bisa memilih produk foot mask dengan bahan citrus. Bagi Anda yang ingin relaksasi setelah seharian lelah beraktivitas, Anda bisa memilih aroma lavender yang sangat menenangkan. Selanjutnya, bagi Anda kurang terlalu menyukai berbagai aroma, Anda dapat memilih bahan Aloe vera, yang aromanya netral.
Masing-masing produk foot mask mempunyai waktu dan juga cara pemakaian yang berbeda-beda. Ada baiknya Anda untuk selalu membaca terlebih dahulu cara penggunaanya agar Anda bisa mendapatkan manfaat yang maksimal sesuai dengan kebutuhan Anda. Dengan membaca cara pemakaiannya terlebih dahulu, juga sangat penting bagi Anda yang baru pertama kali ingin menggunakan foot mask.
{{show ? 'Sembunyikan' : 'Selengkapnya'}}
Pencarian Populer
Produk lain di kategori Perawatan Kaki, Tangan, dan Kuku